Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Selasa, 20 Agustus 2013

MENGENAL DESAIN GRAFIS







MENGENAL DESAIN GRAFIS

Di bidang grafis saat ini dikenal dua jenis gambar yaitu gambar biasa (non digital) dan gambar dalam bentuk digital. Gambar non digital adalah sketsa atau guratan alat gambar kesuatu media kertas, kanvas dan sebagainya yang berada diluar lingkungan media digital. Gambar digital adalah gambar yang dihasilkan dari olah gambar dikomputer, pemotretan menggunakan kamera digital, atau media lain yang disimpan dalam bentuk file.
Software grafis adalah software yang digunakan untuk membuat atau merekayasa citra/gambar berbasis computer.

A.        Mengenal Gambar Digital
Secara umum, program  desain grafis terbagi manjadi 2 macam, yaitu aplikasi grafis berbasis vektor dan aplikasi grafis berbasis bitmap. Pada grafis berbasis vektor, citra tersusun atas pola garis dan bentuk geometris (kurva), sedangkan pada grafis berbasis bitmap, citra tersusun atas pola titik (dot) yang disebut picture elements (pixels). Pixel adalah Elemen terkecil dari gambar digital. gambar yang terlihat di monitor komputer terdiri atas susunan titik-titik yang berwarna atau disebut dot. Dot-dot tersebut sangat kecil dan saling berdekatan sehingga terlihat seperti menyatu.

Citra berbasis vektor bersifat resolution independent, yang secara garis besar dapat diartikan sebagai : kualitasnya tetap baik tanpa bergantung resolusinya. Jadi walaupun sebuah gambar berbasis vektor diperbesar melebihi ukuran normalnya, kejernihan/kehalusannya dapat dikatakan tidak berkurang. File gambar bertipe vektor yang cukup terkenal adalah file gambar berbasis vector yang cukup terkenal adalah file berektensi EPS, CGM, dan CDR.
Berbeda dengan citra berbasis vector, citra berbasis bitmap bersifat resolution dependent, kualitasnya bergantung pada resolusi. Sebuah citra gambar berbasis  bitmap yang diperbesar melebihi ukuran normalnya akan tampak kasar (pecah-pecah). Grafis bitmap dikenal juga dengan istilah grafis raster. Beberapa tipe (ekstensi) file gambar yang merupakan citra bitmap adalah JPG, JPEG, BMP, GIF, TIF, TIFF, PCX, dan PNG.
Dengan mata telanjang, tipe-tipe citra tersebut tidak dapat dibedakan, namun demikian, perbedaannya akan tampak jika citra-citra tersebut dimanipulasi (missal diperbesar).

Tabel Perbedaan Grafis Vektor dan Grafis Bitmap

Vektor
Bitmap
Gambar tetap jelas ketika diperbesar
Gambar kurang jelas ketika diperbesar
Tersusun oleh garis dan kurva
Tersusun atas titik-titik / dot
Ukuran file yang dihasilkan kecil
Ukuran file yang dihasilkan besar
Kualitas grafis tidak bergantung dari banyaknya pixel
Kualitas grafis bergantung dari banyaknya pixel

Contoh Software Grafis Berbasis Vektor
- Adobe Illustrator
- Beneba Canvas
- CorelDraw
- Macromedia Freehand
- Metacreations Expression
- Micrografx Designer

Contoh Software grafis berbasis bitmap

- Adobe Photoshop
- Corel Photo Paint
- Macromedia Xres
- Metacreations Painter
- Metacreations Live Picture
- Micrografx Picture Publisher
- Microsoft Photo Editor
- QFX
- Wright Image


Salah satu program aplikasi grafis berbasis vektor yang cukup populer dalam bidang penerbitan adalah CorelDraw.

4 komentar:

  1. sangat membantu materinya bu .. segera di update lagi ya bu .



    salam dari anak XII IPS 3

    BalasHapus
    Balasan
    1. Alhamdulillah..
      Siip...
      Insya Allah sgr ibu posting yg lbh update
      Wa'alaikumsalam

      Hapus
    2. alhamdullilah .

      iya bu , postingan yang baru sudah saya copy , dan segera di print .

      ditunggu postingan materi slanjutnya bu .

      Wa'alaikumsalam

      Hapus
    3. Alhamdulillah..
      ok.. siip.....

      Hapus

 

Blogger news

Blogroll

About